Senin, 15 November 2010

Makalah / paper : Pemasaran Carrefour in China

BAB I
PENDAHULUAN

1.1.   Latar Belakang Masalah
Perusahaan besar bertaraf internasional yang akan memasuki pasar internasional di negara lain telah melakukan penelitian pasar sedemikian hingga sebagai bagian dari proses untuk pengembangan perusahaan. Demikian pula perusahaan retail telah melakukan analisa tersendiri terhadap brand produk dan segmen pasar perusahaan. Pengembangan brand produk di dunia internasional sangat memperhatikan situasi dan kondisi dari negara yang akan dimasuki oleh perusahaan bersangkutan. Mereka juga harus melakukan penelitian pasar berdasar pada permintaan konsumen, kebudayaan konsumen, perilaku, serta persyaratan yang berlaku seperti undang-undang pemerintah dan undang-undang organisasi dunia.

Dalam industri retail, sebagai perusahaan pemasar consumer good sebagai produk utama, seperti halnya perusahaan Carrefour yang mempunyai nama besar telah melakukan uji pasar sebelum memasuki negara yang terpilih. Pembukaan cabang atau store di negara Asia pun juga diperlukan mekanisme dan pendekatan yang berbeda dengan melihat budaya negara Asia.  Negara Asia yang telah lebih dahulu dimasuki oleh Carrefour adalah Taiwan pada tahun 1989, setelah itu 5 tahun kemudian memasuki pasar Malaysia pada tahun 1994. Dan merencanakan memasuki pasar di Cina pada tahun 1995. Awal mula pengembangan Carrefour di Asia yaitu di Taiwan dengan melakukan joint venture dengan Uni President Enterprises Corporation sebagai partner lokal dengan pembukaan hypermarket.

Dalam perjalanan usahanya, perusahaan mendapatkan beberapa hambatan seperti budaya belanja masyarakat dan perilaku sikap terhadap pemain retail asing. Beberapa hambatan tersebut sedikit demi sedikit dapat dibenahi dan dikaji ulang hingga menjadikan Carrefour sebagai pemain utama di bidang hypermarket di negara Taiwan.

Pendekatan-pendekatanpun dilakukan oleh Carrefour dan dijadikan sebagai standarisasi approach oleh perusahaan. Seperti melakukan dialog dengan cara mendengar, berdiskusi, dan jajak pendapat dengan pelanggan, menejer keuangan, dan konsultan yang dilakukan rutin tiap tahun. Dengan pendekatan ini berharap Carrefour dapat diterima dengan baik oleh masyarakat negara bersangkutan.

Carrefour merupakan salah satu perusahaan besar kelas dunia dimana menempati posisi terbesar ke dua dunia dan pertama di Eropa. Perusahaan ini awal berdiri pada 3 Juni 1957 dan didirikan oleh 3 orang yaitu Marcel Fournier, Denis Defforey, dan Jacques Defforey di Perancis. Lebih dari 50 tahun lalu yang pada saat ini juga telah dikenal sebagai perusahaan yang bergerak dalam industri retail internasional dengan banyak grup dan dikenal pula sebagai toko keluarga dengan berbagai format  toko, hypermarket, supermarket, hard discount, serta convenience store menjadikan brand produk Carrefour semakin dipercaya dalam industri retailer.

Sebagai retailer internasional, Carrefour selalu peduli terhadap ekonomi lokal sebagai penggerak ekonomi nasional negara bersangkutan. Dengan predikat yang telah dimiliki oleh perusahaan, maka brand produk harus dijaga dan diperlukan inovasi pengembangan usaha dengan cara pengembangan pasar di negara lain khususnya di Asia.

Carrefour pun telah melakukan riset pasar dengan menjual produk lokal sebagai pilihan produk masyarakat demi menjaga budaya masyarakat negara bersangkutan. Bentuk kepedulian terhadap produk lokal tersebut, menjadikan carrefour sebagai brand produk ternama dan diakui di negara-negara Asia serta mendapatkan penghargaan dari negara bersangkutan.

Dari uraian latar belakang masalah diatas serta pembahasan dalam rangka memasuki pasar di negara-negara Asia khususnya di negara Cina, maka dalam makalah ini diambil judul sebagai berikut : “STRATEGI CARREFOUR DALAM MEMASUKI PASAR ASING KHUSUSNYA DI NEGARA CINA MELALUI BRAND NAME DAN SALURAN DISTIBUSI DALAM RANGKA MENGEMBANGKAN PASAR INTERNASIONAL DAN MEMENANGKAN PERSAINGAN INDUSTRI RETAIL DI ASIA”.

1.2.   Rumusan Masalah
Berdasar hal-hal yang telah dikemukakan diatas, maka masalah penelitian dapat dirumuskan sebagai berikut :
1.      Bagaimana strategi Carrefour dalam memasuki pasar di Negara Cina melalui brand name internasionalnya ?
2.      Bagaimana Carrefour membangun dan mengembangkan saluran distribusi dalam pemasaran produknya di Negara Cina ?

File selengkapnya termasuk tinjauan pustaka silahkan download klik disini dengan total halaman 22 berformat pdf. Untuk mengkonversi ke format word, rekan-rekan juga bisa mendownload pdf converter to word yang banyak dijumpai di internet secara gratis maupun trial.

Terima kasih atas kunjungan pembaca dan semoga bermanfaat buat kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar