Distributor terbagi dalam 3 bagian yang penting yaitu :
- Kontak Platina, bagian ini befungsi membuka dan menutupkan platina, sehingga mengalir atau terputusnya arus listrik pada kumparan koil primer.
- Distributor Unit, dimana bertugas membagi arus listrik bertegangan tinggi pada silinder.
- Pengatur penyalaan ( spark advancer ), peralatan yang secara otomatis mengatur waktu sesuai dengan putaran mesin dan bebannya.
Distributor ini berfungsi membagi arus tegangan tinggi secara tepat ke busi-busi yang terdapat pada silinder sesuai urutan pengapiannya, dan terdiri dari sebuah tutup distributor yang terbuat dari plastik yang diberi terminal-terminal dan sebuah rotor. Rotor dipasangkan pada poros distributor yang diputarkan oleh poros nok ( knoken as ) dan bagian rotor ini bersentuhan dengan terminal koil penyalaan. Pada tutup distributor terdapat terminal tengah yang dihubungkan ke koil penyalaan dan terminal-terminal yang menghubungkan ke busi-busi, perputaran rotor ini membagi arus tegangan tinggi ke busi menurut urutan pengapiannya.
Terima kasih atas kunjungan pembaca, dan semoga bermanfaat.